Home » , » Kue Jungkong, kue tradisional Khas bangka

Kue Jungkong, kue tradisional Khas bangka

Posted by Bangka Belitung Negeri Serumpun Sebalai on Monday 7 April 2014

ayooooo kue jungkooong, ayooooo kue jungkooong.. setidaknya begitulah suara penjual kue jungkong yang setiap sore menjajakan jualanya berkeliling rumah-rumah warga di pangkalpinang. Kue jungkong merupakan kue khas bangka. tekstur kue ini sangat lembut. sangat khas, kue ini memiliki warna hijau dan putih serta terdapat gula kabong atau gula aren dibawahnya menambah nikmatnya kue jungkong ini. kue ini sangat digemari karena rasanya yang enak dan lembut. kue ini sangat alami, warna putih dihasilkan dari perpaduan tepung beras dan santan, warna hijau dihasilkan dari daun pandan dan warna hitam di bawahya terbuat dari gula aren, gula jawa atau yang biasa disebut gula kabong oleh masyarakat setempat.

kue ini biasanya dijajkan oleh penjual tradisonal secara berkeliling, biasanya para ibu-ibu yang menjajakan kue ini secara berkeliling ke rumah-rumah para warga. dan kue ini juga biasanya banyak ditemukan pada saat bulan ramadhan. banyak penjual menjajkan kue ini di hampir sepanjang jalan yang ada di Pangkalpinang. adapun cara pembuatanna cukup mudah jika anda ingin membuatnya sendiri anda bisa mengikuti resep-resep berikut ini.

Adonan kuah gula :

  • 200 gr gula merah, sisir halus 

Adonan suji:

  • 450 ml santan, dari ½ butir kelapa parut 
  • 50 ml air daun suji 
  • 50 g tepung beras 
  • 1 sdt tepung sagu 
  • ½ sdt garam 
  • ¼ sdt gula pasir 
Adonan santan polos:
  • 500 ml santan, dari ½ butir kelapa parut 
  • 50 g tepung beras 1 sdm tepung sagu 
  • ½ sdt garam 
  • ¼ sdt gula pasir
selamat mencoba..

Thanks for reading & sharing Bangka Belitung Negeri Serumpun Sebalai

Previous
« Prev Post

1 komentar:

  1. Terimakasih Artikel Kue Jungkong, kue tradisional Khas bangka nya bagus dan membantu sekali, semoga sukses selalu yaa .. Aamiin
    Salam Resep Kue Kering

    ReplyDelete

Provinsi Kep. Bangka Belitung